Direktorat Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Gadjah Mada (UGM) kembali menggelar pembekalan bagi mahasiswa peserta Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran dan Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM UGM) Periode 1 Tahun 2025. Kegiatan ini berlangsung di Fakultas Peternakan UGM (1-2/3). Sebanyak 225 mahasiswan mengikuti pembekalan ini yang dihadiri oleh berbagai narasumber ahli untuk membekali mahasiswa dengan wawasan dan keterampilan yang diperlukan selama KKN-PPM.
Berita Utama DPkM
Sebanyak 126 dosen dari berbagai Fakultas di UGM mengikuti workshop peningkatan kapasitas calon Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) KKN-PPM UGM Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Direktorat Pengabdian kepada Masyarakat (DPkM). Workshop dilaksanakan di Auditorium Fakultas Peternakan UGM (27-28/2).
Inisiasi luar biasa yang bertujuan untuk mentransformasi pendidikan di Pulau Enggano, tim KKN-PPM UGM untuk Periode 4 Tahun 2024 meluncurkan program “Create Heroes” bekerja sama dengan Gerakan Sekolah Menyenangkan (GSM) Indonesia dan Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) di Kecamatan Enggano (25/1 dan 28/1). Acara ini mempertemukan pendidik dari berbagai daerah di Indonesia untuk mengeksplorasi pendekatan pembelajaran bermakna yang mengedepankan kemanusiaan dan kebahagiaan.
Mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta mengadakan program pelatihan pengolahan abon ikan di Desa Apoho, Kecamatan Enggano, Kabupaten Bengkulu Utara, Provinsi Bengkulu (15/1). Inisiatif ini merupakan bagian dari program Kuliah Kerja Nyata – Pembelajaran dan Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) yang bertujuan mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDG) 8: Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi bagi masyarakat setempat. Kegiatan ini berlangsung di Aula Desa Apoho dan dihadiri oleh anggota PKK, kelompok nelayan, dan perangkat desa.
Disaster Response Unit (DERU) Universitas Gadjah Mada (UGM) menyalurkan bantuan sembako kepada masyarakat yang terdampak bencana angin puting beliung di Dukuh Penggung, Desa Jambukulon, Kecamatan Ceper, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah (25/2). Bantuan berupa paket sembako dari DERU UGM yang dikoordinir oleh Destina Kawanti., S.IP.,M.A diserahkan langsung kepada Kepala Desa Jambukulon dan disaksikan oleh Camat Ceper, Supardiyono, S.IP., M.Si
Mengingatkan ulang Bapak/Ibu Dosen di lingkungan Universitas Gadjah Mada, bahwa Penerimaan Usulan Proposal Program Pengabdian kepada Masyarakat dengan Kategori PkM Dasar, PkM Terapan dan PkM Pengembangan tahun 2025.
Dalam rangka Hari Peduli Sampah Nasional 2025 yang diperingati pada tanggal 21 Februari, Universitas Gadjah Mada (UGM) menyelenggarakan acara Deklarasi Kolaborasi Sivitas Akademika UGM untuk mewujudkan Kampus Peduli Sampah, yang berlangsung di Pusat Inovasi dan Agroteknologi UGM (PIAT UGM) pada hari Kamis (20/02) kemarin. Acara ini dihadiri oleh beberapa perwakilan sivitas akademika UGM, termasuk Rektor UGM Prof. dr. Ova Emilia, M.Med.Ed., Sp.OG (K)., Ph.D., Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Pengabdian kepada Masyarakat, dan Alumni, Dr. Arie Sudjito, S.Sos., M.Si., Ketua Satgas Pengelolaan Sampah UGM, Ir. Wiratni, Ph.D., IPM, Direktur Kemahasiswaan, Direktur Kajian dan Inovasi Akademik UGM, Direktur Pengabdian kepada Masyarakat UGM, Dekan Fakultas Kedokteran Gigi UGM, dan seluruh Kepala Kantor Administras Fakultas dan Sekolah di UGM.
Universitas Gadjah Mada (UGM) melalui Direktorat Pengabdian kepada Masyarakat (DPkM) menerima kunjungan delegasi dari University of Groningen (RUG) Belanda, untuk meninjau kegiatan Kuliah Kerja Nyata – Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM). Kunjungan ini juga bertujuan untuk memahami lebih program dan dampak dalam model pengabdian masyarakat yang dijalankan UGM serta menjajaki peluang kolaborasi mendatang.
Yth. Bapak/Ibu Dosen
di lingkungan Universitas Gadjah Mada
Direktorat Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Gadjah Mada menyelenggarakan Penerimanan Usulan Proposal Program Pengabdian kepada Masyarakat dengan Kategori PkM Dasar, PkM Terapan dan PkM Pengembangan tahun 2025.