Dalam rangka mendukung pelaksanaan Tridarma Perguruan Tinggi serta memperkuat kolaborasi antarperguruan tinggi dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang berdampak, Direktorat Jenderal Riset dan Pengembangan melalui Direktorat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat membuka Penerimaan Proposal Program Kosabangsa Tahun Anggaran 2025.
Pengusulan proposal mengikuti ketentuan sebagaimana tercantum dalam Panduan Program Kosabangsa (surat dan panduan terlampir).
Pengumuman DPkM
Berkenaan dengan pelaksanaan Program Pengabdian kepada Masyarakat Pendanaan Multitahun (ongoing) Tahun Anggaran 2025, Direktorat Jenderal Riset dan Pengembangan, Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi melalui Direktorat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (DPPM) telah melaksanakan kegiatan penilaian Seminar Kelayakan Program Pengabdian kepada Masyarakat Pelaksanaan Tahun Anggaran 2024.
Berdasarkan Keputusan Direktur Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Nomor: 0419/C3/DT.05.00/2025 tanggal 22 Mei 2025 tentang Penerima Program Bantuan Operasional Perguruan Tinggi Negeri Program Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Tahun Anggaran 2025, bersama ini kami sampaikan Daftar Nama Penerima Pendanaan Program Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Tahun Anggaran 2025 (Lampiran I dan II).
Berdasarkan Berita Acara Penetapan Penerima Pendanaan Program Pengabdian Tahap II Nomor 777 dan 778/UN1/DPM/Dit-PKM/PM.01.05/2025 tanggal 19 Mei 2025, bersama ini Direktorat Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Gadjah Mada mengucapkan selamat kepada penerima pendanaan Pengabdian Masyarakat Tahap II Tahun Anggaran 2025 dan mengucapkan terima kasih kepada pengusul yang telah berpartisipasi.
Berkaitan dengan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat Tahun 2025, maka Direktorat Pengabdian kepada Masyarakat membuka Kembali Penerimaan Usulan Proposal Pengabdian kepada Masyarakat Pendanaan Tahun Anggaran 2025 Batch II dengan ketentuan sebagai berikut (surat dan panduan terlampir)
Inisiasi luar biasa yang bertujuan untuk mentransformasi pendidikan di Pulau Enggano, tim KKN-PPM UGM untuk Periode 4 Tahun 2024 meluncurkan program “Create Heroes” bekerja sama dengan Gerakan Sekolah Menyenangkan (GSM) Indonesia dan Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) di Kecamatan Enggano (25/1 dan 28/1). Acara ini mempertemukan pendidik dari berbagai daerah di Indonesia untuk mengeksplorasi pendekatan pembelajaran bermakna yang mengedepankan kemanusiaan dan kebahagiaan.
Mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta mengadakan program pelatihan pengolahan abon ikan di Desa Apoho, Kecamatan Enggano, Kabupaten Bengkulu Utara, Provinsi Bengkulu (15/1). Inisiatif ini merupakan bagian dari program Kuliah Kerja Nyata – Pembelajaran dan Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) yang bertujuan mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDG) 8: Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi bagi masyarakat setempat. Kegiatan ini berlangsung di Aula Desa Apoho dan dihadiri oleh anggota PKK, kelompok nelayan, dan perangkat desa.
Disaster Response Unit (DERU) Universitas Gadjah Mada (UGM) menyalurkan bantuan sembako kepada masyarakat yang terdampak bencana angin puting beliung di Dukuh Penggung, Desa Jambukulon, Kecamatan Ceper, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah (25/2). Bantuan berupa paket sembako dari DERU UGM yang dikoordinir oleh Destina Kawanti., S.IP.,M.A diserahkan langsung kepada Kepala Desa Jambukulon dan disaksikan oleh Camat Ceper, Supardiyono, S.IP., M.Si
Mengingatkan ulang Bapak/Ibu Dosen di lingkungan Universitas Gadjah Mada, bahwa Penerimaan Usulan Proposal Program Pengabdian kepada Masyarakat dengan Kategori PkM Dasar, PkM Terapan dan PkM Pengembangan tahun 2025.