Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada
Direktorat Pengabdian Kepada Masyarakat
  • Beranda
  • SDG'S
  • SDGs 13: Penanganan Perubahan Iklim
Arsip:

SDGs 13: Penanganan Perubahan Iklim

UGM Dorong Pengembangan Ekowisata Kalitalang melalui Kolaborasi Pentahelix KKN Tematik Satu Hati

Berita Utama DPkMKKNSDGs 1 : Menghapus KemiskinanSDGs 11 :Kota dan Pemukiman yang BerkelanjutanSDGs 13: Penanganan Perubahan IklimSDGs 17 : Kemitraan untuk mencapai tujuanSDGs 4 : Pendidikan berkualitas (quality education)SDGs 8 : Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi Selasa, 2 Desember 2025

Universitas Gadjah Mada (UGM) melalui Direktorat Pengabdian kepada Masyarakat (DPkM) menyelenggarakan Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik, resmi meluncurkan inisiatif bertajuk “Pendampingan Masyarakat dan Pengembangan Ekowisata Kalitalang” di Desa Balerante, Kecamatan Kemalang, Kabupaten Klaten (18/11). Acara pembukaan dihadiri oleh pejabat pemerintah setempat, perwakilan pemerintah Kabupaten Klaten, UGM, Yayasan Astra Honda Motor (YAHM), serta perwakilan dari Taman Nasional Gunung Merapi (TNGM). Program ini menandai upaya kolaboratif untuk memperkuat kapasitas masyarakat dan mengembangkan ekowisata berbasis konservasi di lereng Merapi. Selengkapnya

Pelatihan Keselamatan Air Perkuat Kompetensi Mahasiswa KKN-PPM Lewat Kolaborasi Gelanggang Emergency Response dan Unit Renang UGM

Berita Utama DPkMKKNSDGs 11 :Kota dan Pemukiman yang BerkelanjutanSDGs 13: Penanganan Perubahan IklimSDGs 3 Kehidupan sehat dan sejahtera Senin, 24 November 2025

Gelanggang Emergency Response (GER) bekerja sama dengan Unit Renang Universitas Gadjah Mada (UGM) dan Direktorat Pengabdian kepada Masyarakat (DPkM) UGM, menyelenggarakan Latihan Gabungan Keselamatan dan Penyelamatan Air di Kolam Renang Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Yogyakarta (15-16/11). Kegiatan ini diikuti oleh 70 peserta, termasuk masyarakat umum dan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata-Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM UGM) Periode 4 Tahun 2025, khususnya dari unit-unit lokasi prioritas yang berpotensi menghadapi risiko terkait aktivitas di perairan selama pengabdian. Selengkapnya

UGM Dorong Integrasi Ilmu dan Aksi Mitigasi Bencana dalam Kegiatan KKN-PPM melalui Sinergi BMKG, BNPB, dan Akademisi

Berita Utama DPkMKKNSDGs 11 :Kota dan Pemukiman yang BerkelanjutanSDGs 13: Penanganan Perubahan IklimSDGs 17 : Kemitraan untuk mencapai tujuanSDGs 4 : Pendidikan berkualitas (quality education) Senin, 10 November 2025

Direktorat Pengabdian kepada Masyarakat (DPkM) UGM menyelenggarakan kegiatan Koordinasi, Pelatihan, dan Penguatan Kegiatan Kuliah Kerja Nyata – Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) di Ruang Multimedia I, Gedung Pusat UGM,  (07/11). Kegiatan ini menjadi langkah strategis untuk membekali para Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) dan calon mahasiswa KKN dengan pemahaman komprehensif mengenai mitigasi risiko bencana, adaptasi terhadap perubahan iklim, serta penerapan prinsip Safety, Health, and Environment (SHE) dalam pelaksanaan program KKN. Salah satu sesi penting dalam rangkaian kegiatan ini adalah paparan bertajuk “Pemahaman Kondisi Cuaca dan Iklim Ekstrem di Lokasi KKN: Strategi Antisipasi dan Pengambilan Keputusan di Lapangan”, yang menghadirkan kolaborasi antara DPkM UGM dengan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), serta para pakar lintas disiplin di UGM. Melalui sinergi ini, kegiatan diharapkan dapat memperkuat kesiapan sivitas akademika dalam mewujudkan pelaksanaan KKN yang aman, tangguh, dan berkelanjutan di berbagai lokasi pengabdian. Selengkapnya

RCE Yogyakarta Ajak Siswa SMA Negeri 6 Yogyakarta Wujudkan SDGs Melalui Prestasi dan Kolaborasi

Berita Utama DPkMPemberdayaan MasyarakatRCESDGs 11 :Kota dan Pemukiman yang BerkelanjutanSDGs 13: Penanganan Perubahan IklimSDGs 15: Ekosistem DaratanSDGs 17 : Kemitraan untuk mencapai tujuanSDGs 4 : Pendidikan berkualitas (quality education)SDGs 8 : Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan EkonomiSDGs 9 : Industri, Inovasi dan Infrastruktur Selasa, 7 Oktober 2025

Yogyakarta, 3 Oktober 2025 — Direktorat Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Gadjah Mada (DPkM UGM) yang merupakan koordinator RCE Yogyakarta kembali menyelenggarakan kegiatan RCE Yogyakarta Goes to School dengan tema “Wujudkan Prestasi Akademik dan Non-Akademik Melalui Kolaborasi untuk Mencapai Target SDGs” di SMA Negeri 6 Yogyakarta, Jumat (3/10). Acara yang berlangsung di Ruang AVA tersebut dihadiri oleh puluhan siswa yang antusias mengikuti sesi inspiratif bersama para pemateri. Selengkapnya

Belajar Kepemimpinan Melalui Coaching: Leading With Impact Bersama RCE Youth Yogyakarta

Berita Utama DPkMPemberdayaan MasyarakatRCESDGs 11 :Kota dan Pemukiman yang BerkelanjutanSDGs 13: Penanganan Perubahan IklimSDGs 15: Ekosistem DaratanSDGs 6 : Air Bersih dan Sanitasi Layak Senin, 22 September 2025

Yogyakarta, 20 September 2025 – Direktorat Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Gadjah Mada (DPkM UGM) bersama RCE Yogyakarta menyelenggarakan Coaching RCE Yogyakarta bertajuk Leading with Impact – Belajar dari Kepemimpinan Akar Rumput pada Sabtu (20/9) di Ruang Sidang 1, DPkM UGM. Kegiatan ini menghadirkan dua narasumber, yaitu Totok Pratopo (Ketua Pemerti Kali Code) dan Atrida Hadianti, S.T., M.Sc., Ph.D (Koordinator RCE Yogyakarta), serta dipandu oleh Farah Raihanah selaku MC dan moderator. Kegiatan ini dirancang untuk menginspirasi masyarakat, terutama generasi muda agar melakukan tindakan nyata yang mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs). Selengkapnya

Belajar Mitigasi Sejak Dini, Siswa SD Regina Antusias Ikuti Sosialisasi Tanggap Bencana dari Mahasiswa KKN Sorai Waisai

KKNSDGs 11 :Kota dan Pemukiman yang BerkelanjutanSDGs 13: Penanganan Perubahan IklimSDGs 4 : Pendidikan berkualitas (quality education) Selasa, 9 September 2025

Foto: Mahasiswa KKN-PPM UGM Unit 2025-PBD004 Kota Waisai, Kab. Raja Ampat, Papua Barat Daya

Puluhan siswa SD YPPK Santa Maria Regina, Distrik Kota Waisai, Kabupaten Raja Ampat, tampak antusias mengikuti kegiatan sosialisasi kebencanaan bertajuk “Awas Ada Bencana Alam”. Program ini digagas oleh mahasiswa KKN-PPM UGM Tim Sorai Waisai, Muhammad Faris Rizkyansyah dan Fadhilah Sava Kirana, dengan tujuan membekali siswa sekolah dasar mengenai pengetahuan serta keterampilan dasar dalam menghadapi potensi bencana alam. Selengkapnya

UGM Bersama Kampus Lain di DIY Siap Kolaborasi Atasi Persoalan Sampah

KKNSDGs 12 : Konsumsi dan Produksi yang Bertanggung JawabSDGs 13: Penanganan Perubahan IklimSDGs 16: Perdamaian, Keadilan, dan Kelembagaan yang Tangguh. Jumat, 29 Agustus 2025

Sebagai salah satu ikon kota pendidikan dan budaya di Indonesia, Yogyakarta kini tengah menghadapi tantangan serius dalam pengelolaan sampah. Seiring dengan pertumbuhan penduduk dan aktivitas ekonomi yang meningkat, persoalan sampah kian menjadi semakin kompleks. Peran aktif dari berbagai pihak, termasuk perguruan tinggi, menjadi sangat krusial dalam mencari solusi inovatif dan berkelanjutan. “Persoalan sampah ini merupakan tanggung jawab bersama, bukan hanya pemerintah semata,” ujar Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Pengabdian Masyarakat dan Alumni Universitas Gadjah Mada, Dr. Arie Sujito, S.Si., M.Si dalam sambutannya pada perayaan Hari Peduli Sampah Nasional bertajuk Kolaborasi untuk DIY Bersih yang berlangsung di Intermediate Treatment Facility (ITF) Bawuran, Kabupaten Bantul, Selasa (11/3). Selengkapnya

Terima Audiensi BRGM dan Mahasiswa UGM, Wabup Ajak Sinergisitasnya Untuk Membangun Daerah

KKNSDGs 11 :Kota dan Pemukiman yang BerkelanjutanSDGs 13: Penanganan Perubahan IklimSDGs 15: Ekosistem Daratan Jumat, 29 Agustus 2025

Wabup Dr H Bagus Santoso Saat Menerima Audiensi BRGM dan Mahasiswa KKN UGM

Wakil Bupati Bengkalis Dr H Bagus Santoso menerima audiensi Badan Restorasi Gambut dan Mangrove (BRGM) serta mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Gajah Mada (UGM) Yogyakarta tahun 2024, bertempat di Ruang Rapat Wakil Bupati, Kamis (02/01/2025). Selengkapnya

BRGM dan Mahasiswa KKN UGM Diharapkan Jadi Motor Perubahan

KKNSDGs 10 : Mengurangi KesenjanganSDGs 13: Penanganan Perubahan IklimSDGs 8 : Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi Kamis, 28 Agustus 2025

Audiensi BRGM serta mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) UGM Yogyakarta tahun 2024, bertempat di Ruang Rapat Wakil Bupati, Kamis, 2 Feb 2025

Mahasiswa UGM diharapkan dapat bersinergi dengan semua pihak di Kabupaten Bengkalis selama masa KKN yang berlangsung sekitar dua bulan. Hal tersebut disampaikan Wakil Bupati Bengkalis, Dr. H. Bagus Santoso, saat menerima audiensi Badan Restorasi Gambut dan Mangrove (BRGM) bersama mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Gajah Mada (UGM) Yogyakarta Tahun 2024, yang berlangsung di Ruang Rapat Wakil Bupati, Kamis (02/01/2025). “Alhamdulillah kami menyambut baik kedatangan Bapak/Ibu dari BRGM serta 21 orang adik-adik mahasiswa dari UGM Yogyakarta yang ber-KKN di Kabupaten Bengkalis. Kami sangat berterima kasih karena telah mempercayakan Kabupaten Bengkalis sebagai tempat untuk pengabdian mereka. Ini adalah kesempatan pertama kami untuk menjadi tempat pembelajaran pemberdayaan kepada masyarakat,” ujar Bagus Santoso. Selengkapnya

Cegah Banjir Rob dan Dukung Ekonomi Biru, Mahasiswa KKN Tanam Mangrove Bareng BUMD di Pulau Tidung

KKNSDGs 13: Penanganan Perubahan IklimSDGs 15: Ekosistem Daratan Kamis, 28 Agustus 2025

Sebanyak 100 bibit pohon mangrove ditanam di sekitar Pulau Tidung, Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan, Kabupaten Kepulauan Seribu. Penanaman pohon mangrove ini sebagai upaya mengantisipasi ancaman banjir rob yang berpotensi terjadi di kawasan pesisir, tak terkecuali Kepulauan Seribu. Selengkapnya

123…6
Universitas Gadjah Mada

Direktorat Pengabdian kepada Masyarakat
Universitas Gadjah Mada

Jl. Pancasila Bulaksumur UGM, Blok G7,
Yogyakarta, Indonesia 55281
+62-274-552432
  +62-274-6492082, +62-274-6492083

whatsapp : 08112576939 (KKN)

 dit.pengabdian@ugm.ac.id
 Sekretariat DPKM : sekdit.dpkm@ugm.ac.id
Telepon Internal UGM : 82488(Sekretariat), 82486(KKN), 82490(Pemberdayaan Masyarakat).

 

© Direktorat Pengabdian kepada Masyarakat - Universitas Gadjah Mada

KEBIJAKAN PRIVASI/PRIVACY POLICY