Tim Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran dan Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) Universitas Gadjah Mada yang bertugas di Kemantren Umbulharjo, Kota Yogyakarta, menghadirkan inovasi pertanian perkotaan melalui program “Integrasi Energi Surya dan Pertanian Modern”. Bekerja sama dengan Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan (LPMK) Giwangan, mereka mengembangkan sistem Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) untuk mendukung budidaya hidroponik skala rumah tangga.
Berita Utama DPkM
Pulau Tokonanaka kembali menunjukkan potensinya sebagai destinasi wisata berbasis komunitas. Kali ini, melalui inisiatif dari tim mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Gadjah Mada (UGM), pulau kecil yang berada di Morowali Utara ini menjadi lokasi dari kegiatan Open Trip di Desa Tokonanaka, sebuah program pariwisata edukatif yang menghibur serta mengedepankan prinsip pemberdayaan masyarakat dan kelestarian lingkungan.
Unit Kalasan KKN PPM UGM Periode 2 Tahun 2025 melaksanakan program pengabdian wajib dengan fokus pada pemberdayaan masyarakat di Kelurahan Purwomartani, Sleman dibawah naungan Dosen Pembimbing Lapangan, Prof. Dr. Endah Retnaningrum S.Si M.eng. Salah satu lokus kegiatannya adalah di Padukuhan Sorogenen II, di mana mahasiswa UGM mengusung tema besar “Pemberdayaan Masyarakat Desa Purwomartani, Kecamatan Kalasan, Kabupaten Sleman, Yogyakarta dalam Pengelolaan Lingkungan Berkelanjutan Guna Mendukung Desa Mandiri.” Tema ini diimplementasikan melalui serangkaian program kerja inovatif yang bertujuan untuk mengatasi tantangan lingkungan dan sosial di wilayah tersebut.

Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata–Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) Universitas Gadjah Mada (UGM) berhasil menyelenggarakan Festival Manokwari Menari di Kampung Bakaro, Distrik Manokwari Timur, Kabupaten Manokwari, Papua Barat, Sabtu (2/8/2025). Festival ini menjadi puncak dari program KKN 30 mahasiswa UGM di tiga kampung, yaitu Bakaro, Aipiri, dan Susweni. Festival yang digelar untuk pertama kalinya ini berlangsung meriah dan penuh antusiasme dari warga.

Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata-Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) Universitas Gadjah Mada (UGM) menggelar pemeriksaan kesehatan gratis bagi warga Kampung Bakaro dan sekitarnya. Kegiatan ini menjadi bagian dari rangkaian acara Festival Manokwari Menari di Kampung Bakaro, Kabupaten Manokwari, Papua Barat, Sabtu (2/8/2025).

Pada Jumat, 19 Juli 2025, tim KKN-PPM UGM Lokaraya Pangalengan bekerja sama dengan Puskesmas Warnasari melaksanakan kegiatan Cek Kesehatan Gratis di wilayah RW 4 dan RW 16, Desa Sukaluyu, Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung. Kegiatan ini ditujukan khusus bagi warga lanjut usia sebagai bentuk upaya promotif dan preventif dalam menjaga kesehatan masyarakat.

Dalam rangka menumbuhkan budaya literasi sejak dini, mahasiswa KKN-PPM Universitas Gadjah Mada (UGM) bersama dengan mahasiswa Universitas Palangka Raya (UPR) melaksanakan program “Generasi Senang Literasi” di SD Negeri 1 Sababilah, Kecamatan Dusun Selatan, Kabupaten Barito Selatan, Provinsi Kalimantan Tengah.
Dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional, SDN Sorogenen 2 yang terletak di Padukuhan Sorogenen II, Maguwo, Kalasan, menggelar serangkaian kegiatan seru dan edukatif yang melibatkan seluruh siswa, guru, serta tim KKN dari Universitas Gadjah Mada.

Tim Kuliah Kerja Nyata-Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) Universitas Gadjah Mada (UGM) kembali menghadirkan program edukatif yang unik dan kreatif bagi anak-anak di Dusun Cepit, Kelurahan Bokoharjo, Kapanewon Prambanan, Sleman. Enam mahasiswa lintas fakultas menggelar kegiatan bertajuk “Insect in Our Life: Sosialisasi Pengenalan Entomologi di Lingkungan Sekitar serta Peranan maupun Ancaman dalam Kehidupan Sehari-hari Sejak Dini” yang dilaksanakan di Joglo PAUD Cepit.


