
Desa Palongaan, Kecamatan Tobadak, Kabupaten Mamuju Tengah, kini menjadi sorotan berkat lahirnya sebuah inovasi kreatif yang mengubah cara pandang masyarakat terhadap limbah pertanian. Dari tangan-tangan kreatif mahasiswa Kuliah Kerja Nyata–Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) Universitas Gadjah Mada tahun 2025, lahirlah PROCIKKA atau Program Camilan Inovatif Kerupuk Kulit Kakao.






