Berdasarkan surat dari Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi, Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Riset dan Teknologi Nomor Manual.164/E5/DT.05.00/2024 tanggal 15 Juli 2024 tentang Penerima Pendanaan Program Pengabdian kepada Masyarakat Tahap Kedua Tahun Anggaran 2024.
Pengumuman TTG
Direktorat Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Gadjah Mada mengucapkan selamat kepada penerima pendanaan Pengabdian Masyarakat Tahun Anggaran 2024 dan mengucapkan terimakasih kepada pengusul yang telah berpartisipasi. Bagi pengusul yang belum mendapatkan pendanaan tahun ini dapat mengusulkan proposal pengabdian untuk pendanaan tahun 2025.
Direktorat Pengabdian Kepada Masyarakat Mengucapkan Selamat kepada penerima pendanaan Pengabdian Kepada Masyarakat Tahun Anggaran 2023 dan mengucapkan terimakasih kepada pengusul yang telah berpartisipasi.
Kepada Yth
Ketua Tim Pengusul Proposal Pengabdian Kepada Masyarakat 2023 (daftar nama terlampir)
di Lingkungan Universitas Gadjah Mada
Sehubungan dengan review proposal Pengabdian Kepada Masyarakat , maka dengan ini kami mengundang Bapak/Ibu Ketua Tim Pengusul Proposal Pengabdian Kepada Masyarakat untuk mempresentasikan proposal yang Bapak/Ibu ajukan. Presentasi akan dilaksanakan secara daring melalui aplikasi Zoom pada tanggal 4-6 April 2023.
Panduan Penulisan Proposal Program Pengabdian kepada Masyarakat ini berisi tentang Pendahuluan, Tujuan, Manfaat,Luaran, Waktu Kegiatan, Susunan Organisasi Pelaksana, Skema Pembiayaan, dan Tata cara Pengajuan Proposal dan Seleksi serta Panduan Unggah Proposal melalui Simaster. Dengan panduan ini diharapkan mekanisme pengajuan proposal penelitian, mekanisme evaluasi, pelaksanaan penelitian, dan pemantauannya dapat dilaksanakan dengan efisien dan efektif serta memperhatikan protokol kesehatan. Selain itu diharapkan buku panduan ini juga dapat memperlancar pertanggungjawaban administrasi berbagai pihak terkait.