Pengajuan Proposal ” Inklusif Mengabdi Bersama Masyarakat Tahun 2023″ , Skema :
– Program Pengabdian Kepada Masyarakat Berbasis Desa Binaan
– Program Pengabdian Kepada Masyarakat Teknologi Tepat Guna
– Program Pengabdian Kepada Masyarakat Berbasis Pendidikan Bagi Pembangunan Berkelanjutan
Pemberdayaan Masyarakat
Pengabdian kepada masyarakat adalah kegiatan sivitas akademika yang memanfaatkan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi untuk memajukan kesejahteraan masyarakat dan mencerdaskan kehidupan bangsa (UU DIKTI No 12, tahun 2012).
Dalam rangka pelaksanaan pembukaan penerimaan proposal program penelitian dan pengabdian masyarakat tahun anggaran 2023, dengan ini Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi melalui Direktorat Riset, Teknologi, dan Pengabdian kepada Masyarakat dan Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi melalui Direktorat Akademik Pendidikan Tinggi Vokasi mengundang Bapak/Ibu dalam acara yang akan dilaksanakan pada:
Webinar International Discourse on University Rankings and the Communiversity Appraisal System
Universitas Gadjah Mada (UGM) dalam hal ini diwakili oleh Kepala Subdirektorat Kuliah Kerja Nyata Direktorat Pengabdian kepada Masyarakat menjadi salah satu pembicara dalam webinar online internasional yang berjudul “International Discourse on University Rankings and the Communiversity Appraisal System”. Webinar ini diselenggarakan oleh International Islamic University Malaysia (IIUM) pada hari Senin (6/3) secara daring yang turut mengundang dosen dari Qatar University, Osaka University Japan, Universiti Sains Malaysia, dan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta Indonesia.
Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Pengabdian kepada Masyarakat, dan Alumni, Dr. Arie Sujito, S.Sos.,M.Si membuka acara Monitoring dan Evaluasi Kerjasama UGM dengan Pemerintah Kabupaten Serang 2023
UGM bersama Pemerintah Kabupaten Serang telah berkomitmen untuk memperkuat pengembangan kerjasama pembangunan di Kabupaten Serang, dengan menerapkan konsep pentahelix. Pembangunan dengan konsep tersebut melibatkan berbagai stakeholder baik dari unsur pemerintah, akademisi, industri, komunitas atau masyarakat, serta media. Kegiatan KKN- PPM UGM Unit Tanara Periode 4 yang berlangsung pada 16 Desember 2022 hingga 4 Februari 2023 di Kecamatan Tanara Kabupaten Serang merupakan salah satu bentuk komitmen UGM untuk memperkuat kolaborasi dari penerapan konsep tersebut. KKN-PPM UGM unit Tanara berhasil menjalankan program utama revitalisasi wisata budaya/religi berbasis kearifan lokal di Kecamatan Tanara. Pelaksanaan program revitalisasi wisata religi tersebut dilakukan melalui penguatan budaya dengan pengembangan kesenian lokal termasuk penyelenggaraan Festival Kebudayaan Tanara yang telah diluncurkan pada 12 Januari 2023 lalu.
Panduan Penulisan Proposal Program Pengabdian kepada Masyarakat ini berisi tentang Pendahuluan, Tujuan, Manfaat,Luaran, Waktu Kegiatan, Susunan Organisasi Pelaksana, Skema Pembiayaan, dan Tata cara Pengajuan Proposal dan Seleksi serta Panduan Unggah Proposal melalui Simaster. Dengan panduan ini diharapkan mekanisme pengajuan proposal penelitian, mekanisme evaluasi, pelaksanaan penelitian, dan pemantauannya dapat dilaksanakan dengan efisien dan efektif serta memperhatikan protokol kesehatan. Selain itu diharapkan buku panduan ini juga dapat memperlancar pertanggungjawaban administrasi berbagai pihak terkait.
Perguruan tinggi memiliki peran strategis dalam menghilirkan teknologi dan inovasi dari program- program untuk memenuhi kepentingan masyarakat dan bangsa. Agar hilirisasi tersebut dapat berjalan dengan baik, maka diperlukan suatu kolaborasi antar perguruan tinggi yang nantinya dapat menjawab kebutuhan masyarakat. Kolaborasi antar perguruan tinggi ini dapat dilakukan melalui Kuliah Kerja Nyata (KKN) kolaborasi maupun program pengabdian lainnya. Untuk mewujudkan cita-cita tersebut, maka Universitas Gadjah Mada menggagas adanya pertemuan Forum Pengabdian Masyarakat untuk mendiskusikan peluang ini.
Direktorat Pengabdian kepada Masyarakat dalam kesempatan ini diwakili oleh Kepala Subdirektorat KKN-PPM, Ir. Nanung Agus Fitriyanto, S.Pt., M.Sc., Ph.D., menerima kunjungan Prof. Ian Rowlands yang merupakan Professor and Associate Vice President, International University of Waterloo, Canada, di Ruang Pertemuan Direktorat Pengabdian kepada Masyarakat UGM, Senin (13/2). Dalam kunjungan tersebut turut hadir mendampingi dari Direktorat Kerjasama Urusan Internasional UGM.
Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) Kabupaten Sleman membuka program dana penelitian terapan APBD tahun 2023 dalam rangka peningkatan kreativitas dan inovasi riset pembangunan daerah bagi peneliti di Indonesia guna peningkatan nilai tambah dan daya saing Wilayah Kabupaten Sleman.
Pemulihan ekonomi nasional pasca pandemi Covid-19 tidak terlepas dari peran penting UMKM sebagai pilar penyangga ekonomi. Hal ini dapat ditunjukkan dari jumlah UMKM yang mencapai angka 65,47 juta pelaku pada tahun 2019 atau mencapai 99,99% dari total usaha yang ada di Indonesia. UMKM dapat memberikan kontribusi terhadap produk domestik bruto 61,97%, menyerap tenaga kerja 97% dan mampu menghimpun hingga 60,4% dari total investasia.