Dalam rangka Hari Peduli Sampah Nasional 2025 yang diperingati pada tanggal 21 Februari, Universitas Gadjah Mada (UGM) menyelenggarakan acara Deklarasi Kolaborasi Sivitas Akademika UGM untuk mewujudkan Kampus Peduli Sampah, yang berlangsung di Pusat Inovasi dan Agroteknologi UGM (PIAT UGM) pada hari Kamis (20/02) kemarin. Acara ini dihadiri oleh beberapa perwakilan sivitas akademika UGM, termasuk Rektor UGM Prof. dr. Ova Emilia, M.Med.Ed., Sp.OG (K)., Ph.D., Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Pengabdian kepada Masyarakat, dan Alumni, Dr. Arie Sudjito, S.Sos., M.Si., Ketua Satgas Pengelolaan Sampah UGM, Ir. Wiratni, Ph.D., IPM, Direktur Kemahasiswaan, Direktur Kajian dan Inovasi Akademik UGM, Direktur Pengabdian kepada Masyarakat UGM, Dekan Fakultas Kedokteran Gigi UGM, dan seluruh Kepala Kantor Administras Fakultas dan Sekolah di UGM.
Pemberdayaan Masyarakat
Yth. Bapak/Ibu Dosen
di lingkungan Universitas Gadjah Mada
Direktorat Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Gadjah Mada menyelenggarakan Penerimanan Usulan Proposal Program Pengabdian kepada Masyarakat dengan Kategori PkM Dasar, PkM Terapan dan PkM Pengembangan tahun 2025.
Direktur Pengabdian kepada Masyarakat
Dr. dr. Rustamaji, M.Kes.
NIP 196801082014091001
Universitas Gadjah Mada (UGM) melalui Direktorat Pengabdian kepada Masyarakat (DPkM) menyelenggarakan acara Sosialisasi Pengusulan Proposal Pengabdian kepada Masyarakat Tahun 2025 sebagai bagian dari upaya untuk mendorong kontribusi dosen dalam membangun masyarakat. Acara ini berlangsung di Ruang Sidang Direktorat Pengabdian kepada Masyarakat UGM dan dihadiri oleh para Wakil Dekan bidang Penelitian, Pengabdian Masyarakat, Kerjasama dan Alumni fakultas dan pengelola pengabdian masyarakat fakultas (24/1).
Yogyakarta, 24 Januari 2025– Universitas Gadjah Mada (UGM) menyelenggarakan acara Sosialisasi Pengusulan Proposal Pengabdian kepada Masyarakat Tahun 2025 sebagai bagian dari upaya untuk mendorong kontribusi dosen dalam membangun masyarakat. Acara ini berlangsung di Ruang Sidang Direktorat Pengabdian kepada Masyarakat UGM dan dihadiri oleh para Wakil Dekan bidang Penelitian, Pengabdian Masyarakat, Kerjasama dan Alumni fakultas dan pengelola pengabdian masyarakat fakultas.
Direktorat Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Gadjah Mada (DPkM UGM) melalui Regional Center of Expertise (RCE) Yogyakarta kembali menggelar sebuah acara sebagai kontribusi mewujudkan Sustainable Development Goals (SDGs). Workshop dan Expo RCE Yogyakarta 2024 telah sukses digelar pada Rabu, 11 Desember 2024, di Gelanggang Inovasi dan Kreativitas, Universitas Gadjah Mada. Tahun ini, kegiatan berfokus pada dua isu penting: solusi permasalahan sampah dan pendidikan inklusif berkualitas.
Yogyakarta, Indonesia – The Regional Centre of Expertise (RCE) Yogyakarta has garnered significant recognition for its outstanding contributions to sustainable development, receiving three awards at the RCE Awards 2024. The awards, which highlight the transformative efforts of RCEs worldwide in advancing sustainability and achieving the United Nations Sustainable Development Goals (SDGs), were conferred on December 1, 2024, by Jonghwi Park, the Head of the Innovation and Education Programme at the United Nations University – Institute for Advanced Study of Sustainability. These awards underscore the critical role of RCE Yogyakarta and its strategic partnership with Universitas Gadjah Mada in addressing local and global sustainability challenges.
Universitas Gadjah Mada (UGM) memberikan Penghargaan Insan Berprestasi Tahun 2024 kepada tujuh dosen yang menunjukkan dedikasi menginspirasi dalam bidang pengabdian kepada masyarakat (13/11). Penghargaan ini menjadi bentuk apresiasi UGM terhadap para dosen yang telah memberikan kontribusi inspiratif di bidang pengabdian. Seperti halnya yang disampaikan oleh Direktur Pengabdian kepada Masyarakat UGM, Dr. dr. Rustamaji, M.Kes., bahwa penghargaan ini bertujuan untuk mengapresiasi kiprah dalam pemberdayaan masyarakat dan juga diharapkan dapat memotivasi sivitas akademika UGM agar terus aktif berkontribusi.
Hari Kamis dan Jumat (17-18 Oktober) ini, kegiatan kolaborasi antara RCE Yogyakarta Universitas Gadjah Mada, RCE Tongyeong Korea Selatan, dan Gyeongnam International Development Cooperation Center (GNIDCC) bertajuk “Indonesia Marine Debris Social Issue Resident Participation Awareness Improvement Capacity Building Project” kembali dilaksanakan di Desa Budel, Kapanewon Panjatan, Kabupaten Kulon Progo. Kegiatan edukasi untuk masyarakat mengenai sampah laut ini melibatkan siswa dari SD Negeri Ngebung Beran, ibu-ibu PKK, serta para nelayan setempat. Tujuan utama dari edukasi ini adalah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang dampak serius sampah laut bagi lingkungan, khususnya sampah plastik.
Kulon Progo, 16 Oktober 2024 – RCE Yogyakarta Universitas Gadjah Mada (UGM) bekerja sama dengan RCE Tongyeong dan Gyeongnam International Development Cooperation Center (GNIDCC) dari Korea Selatan, menggelar sosialisasi terkait pengelolaan sampah laut untuk siswa SD Negeri Karangwuni di Balai Desa Karangwuni, Kabupaten Kulon Progo. Kegiatan ini merupakan bagian dari program “Indonesia Marine Debris Social Issue Resident Participation Awareness Improvement Capacity Building Project”, kerjasama antara Universitas Gadjah Mada, RCE Tongyeong, dan GNIDCC.