
Mahasiswa KKN-PPM UGM unit ST009 bersama Bhabinkamtibmas mengedukasi murid SDN Kampangar, Kecamatan Balantak Utara, Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah, tentang daur ulang sampah, Sabtu (19/7/2025). Kegiatan itu mengajarkan murid SDN Kampangar bagaimana cara memilah dan mendaur ulang sampah menjadi barang bermanfaat, seperti media tanam untuk berbagai jenis tanaman.
Dengan pendekatan yang menyenangkan dan interaktif, anak-anak diajak langsung mempraktikkan proses Daur Ulang Sampah. Bhabinkamtibmas Polsek Balantak Aipda Abjan Hamadi mengatakan, kegiatan itu merupakan bagian dari program pembinaan masyarakat dan kepedulian terhadap lingkungan. “Kami ingin menanamkan nilai-nilai cinta lingkungan sejak usia dini, dan anak-anak ini adalah generasi penerus yang perlu dibekali wawasan tersebut,” ujarnya.
Para mahasiswa UGM yang terlibat juga antusias, karena bisa menerapkan ilmu yang didapat di bangku kuliah dan berkontribusi langsung kepada masyarakat.
Kegiatan itu diharapkan dapat mendorong anak-anak dan lingkungan sekolah untuk lebih peduli terhadap pengelolaan sampah dan menjaga kebersihan lingkungan.