Universitas Gadjah Mada Universitas Gadjah Mada
Direktorat Pengabdian Kepada Masyarakat
  • Beranda
  • Berita Utama DPkM
  • KKN
  • Mahasiswa KKN UGM Gelar Festival Riuk Raya Moa

Mahasiswa KKN UGM Gelar Festival Riuk Raya Moa

  • KKN, SDGs 16: Perdamaian, Keadilan, dan Kelembagaan yang Tangguh., SDGs 17 : Kemitraan untuk mencapai tujuan
  • 28 Agustus 2025, 13.53
  • Oleh: prayudhi.kurniawan
  • 0
Mahasiswa KKN UGM Gelar Festival Riuk Raya Moa

Mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta melaksanakan kuliah kerja nyata (KKN) di Desa Klis Kabupaten Maluku Barat Daya (MBD) Provinsi Maluku membuat program kegiatan yang hebat. Mereka berinisiatif menggelar Festival Seni Budaya Moa Bercerita Riuk Raya Moa di Pantai Gerdarsi Desa Persiapan Nyama Kabupaten MBD, Sabtu (25/01/2025).

Wakil Bupati MBD, Drs, Agustinus L. Kilikily, M.Si dalam sambutannya mengapresiasi peran mahasiswa membantu menjaga kelestarian seni dan budaya yang ada di Kabupaten MBD serta upaya peningkatan sumber daya masyarakat. Seperti contohnya pelaksanaan Festival Riuk Raya Moa yang menjadi kegiatan penting dalam upaya menumbuh kembangkan kegiatan-kegiatan seni dan budaya di daerah. “Negara Indonesia memiliki berbagai macam budaya, peninggalan nenek moyang yang diwariskan kepada kita namun saat ini generasi muda kita yang kurang peduli sehingga perlu dilakukan sosialisasi pentingnya melestarikan budaya kita”, ungkap Kilikily.

Ia menambahkan, Riuk Raya Moa selain bagian dari KKN mahasiswa UGM harus dapat menjadi media menggali dan mengenalkan nilai-nilai budaya yang sarat kearifan lokal. “Hal ini perlu dilihat secara serius Dinas Pendidikan dan Kebudayaan sebagai fasilitator dalam melestarikan budaya, adat istiadat agar tidak punah melalui kegiatan festival”, imbuhnya.

Ia berharap, festival ini dapat memberikan semangat bagi semua pihak baik pemerintah maupun masyarakat untuk bersama-sama merawat dan melestarikan budaya yang ada di MBD juga menjadi agenda resmi dan berkelanjutan dari tahun ke tahun. “Kami merasa bangga mahasiswa UGM telah menggagas kegiatan festival ini dan berharap dapat terus berkelanjutan”, harapnya.

Sementara itu, Koordinator KKN-PPM UGM, Azzan Nasrullah menjelaskan, KKN-PPM adalah mata kuliah wajib melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat dan salah satu yang dilakukan yakni Festival Riuk Raya Moa di Nyama.

Tujuannya untuk melestarikan budaya, adat istiadat yang ada di Pulau Moa, terkhusus Desa Klis dan Desa Persiapan Nyama. Selain melestarikan budaya, festival budaya tersebut turut berperan untuk mengenalkan Pulau Moa ke khalayak luas dan meningkatkan minat wisatawan. Semoga Festival Budaya Riuk Raya Moa dapat menjadi sarana promosi untuk memperkenalkan Moa bagi Indonesia dan juga mancanegara. “Ini pesta kita bersama, festival ini bukan milik mahasiswa KKN saja. Festival budaya ini milik masyarakat Klis dan Nyama. Kami merasa bangga dan gembira bisa menjadi bagian dari sejarah perhelatan akbar ini. Bumi Kalwedo berhasil menjadi chapter cerita yang paling istimewa dalam segenap hati tim KKN Moa Bercerita, sambutan dan antusias hangat dari masyarakat akan selalu membekas di hati kami”, ungkapnya.

Ia mengatakan, Pulau Moa terkhusus Desa Klis dan Nyama memiliki potensi yang besar. Mulai dari makanan, adat, budaya tegur sapa, setiap jengkel kehidupan masyarakat memiliki daya jual. Kegiatan ini memiliki berbagai hal yang dilakukan seperti penampilan tarian adat dari orang tua maupun anak sekolah, pameran UMKM, membaca puisi, mendongeng, pujian lagu hingga kontes menggambar. “Semoga semua yang sudah kami lakukan ini menjadi pengalaman berharga bukan hanya bagi peserta KKN UGM tapi juga bagi masyarakat pulau Moa. Tatanan adat istiadat dan budaya yang unik dan khas ini harus dan wajib dilestarikan sampai kapanpun itu”, harapnya.

Tinggalkan Komentar Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*

Universitas Gadjah Mada

Direktorat Pengabdian kepada Masyarakat
Universitas Gadjah Mada

Jl. Pancasila Bulaksumur UGM, Blok G7,
Yogyakarta, Indonesia 55281
+62-274-552432
  +62-274-6492082, +62-274-6492083

whatsapp : 08112576939 (KKN)

 dit.pengabdian@ugm.ac.id
 Sekretariat DPKM : sekdit.dpkm@ugm.ac.id
Telepon Internal UGM : 82488(Sekretariat), 82486(KKN), 82490(Pemberdayaan Masyarakat).

 

© Direktorat Pengabdian kepada Masyarakat - Universitas Gadjah Mada

KEBIJAKAN PRIVASI/PRIVACY POLICY