Berdasarkan hasil Workshop Kemitraan dengan Pemerintah Daerah dan Mitra pada tanggal 27 – 29 Agustus 2018, kami mengingatkan kembali bahwa input calon tema dan calon lokasi KKN-PPM UGM 2019 oleh Pemerintah Daerah Tingkat Kabupaten atau SKPD terkait yang membawahi kegiatan KKN di masing-masing kabupaten, dapat dilakukan melalui web mitra.simaster.ugm.ac.id. Penerimaan usulan calon tema dan calon lokasi dapat kami terima sampai tanggal 4 Januari 2019 dengan melampirkan surat kesediaan/surat dukungan melalui web tersebut.
KKN Periode 3 Tahun 2018
Sehubungan dengan pelaksanaan insentif bagi dosen tentang penulisan artikel ilmiah best practises KKN-PPM, dengan ini kami sampaikan pengumuman bahwa batas waktu pengumpulan naskah diperpanjang sampai dengan Minggu, 9 Desember 2018 jam 23.55 WIB melalui web http://ugm.id/QJ atau klik link ini. Adapun syarat dan ketentuan pengajuan dapat dilihat melalui laman sebelumnya dalam tautan ini.
Berikut ini kami sampaikan ketentuan unggah laporan oleh masing-masing mahasiswa untuk penilaian kegiatan KKN oleh DPL
- DPL hanya dapat memberikan penilaian kepada mahasiswa yang sudah melakukan unggah laporan KKN secara lengkap sampai dengan batas waktu yang ditentukan.
- Laporan KKN terbagi menjadi dua kategori yaitu Laporan yang diunggah di web dan laporan hardcopy yang diserahkan langsung ke DPKM oleh Kormanit/
- Jenis Laporan yang diunggah di web simaster.kkn.ugm.ac.id
Laporan KKN yang diunggah meliputi Laporan Individu dan Laporan Kormanit
A. Laporan Individu mahasiswa terdiri dari:
1) LRK individu : format PDF
2) Log Book individu (kartu I1), :format excel *.xlsx
3) LPK individu Mahasiswa : format PDF , dan
4) Tautan publikasi KKN Periode 3 Tahun 2018 (link lengkap web/medsos)
PENGAJUAN INSENTIF BAGI DOSEN TENTANG PENULISAN ARTIKEL ILMIAH BEST PRACTICES KKN-PPM UGM TAHUN 2018
ehubungan dengan pelaksanaan insentif bagi dosen tentang penulisan artikel ilmiah best practises KKN-PPM, dengan ini kami sampaikan syarat dan ketentuan
KETENTUAN UMUM
- Penulis adalah Dosen Pembimbing Lapangan atau pernah menjadi DPL/KORWIL
- Artikel merupakan hasil kegiatan KKN
- Artikel belum pernah dipublikasikan atau tidak dalam status telah diterima (accepted) untuk dipublikasikan
- Artikel diketik 1.5 spasi dengan menggunakan kertas kuarto (A4) dan jenis huruf Times New Roman ukuran 12
- Artikel ditulis dalam bahasa Indonesia atau bahasa Inggris dengan menggunakan ragam bahasa ilmiah
- Artikel terdiri atas 15—20 halaman, termasuk daftar pustaka dan lampiran
- Artikel dilampiri dengan pernyataan dari penulis bahwa artikel yang ditulis adalah benar-benar asli hasil karya sendiri dan tidak mengandung unsur-unsur plagiarisme dan diupload
- Artikel dikirim dalam bentuk sofcopy dengan menggunakan aplikasi Microsoftword
- Menandatangani surat pernyataan karya tersebut merupakan karya asli dari penulis. Format surat pernyataan dapat diunduh di link ini
- Seluruh artikel yang diikutkan dalam skema ini menjadi hak DPKM dan akan digunakan untuk kepentingan kegiatan tridarma perguruan tinggi
- Batas waktu pengajuan karya artikel tanggal 3 Desember 2018 secara online
- Jumlah artikel best practise KKN yang ditargetkan sebanyak 80 judul.
- Syarat dan ketentuan dalam pengajuan artikel ini dapat dilihat pada link ini
- Dokumen surat pernyataan dan artikel dapat diunggah melalui link ini atau http://ugm.id/QJ
Bakti kampus KKN PPM UGM Periode 3 dan Periode 4 dilaksanakan pada;
Hari, Tanggal : Sabtu, 29 September 2018
Waktu : 08.00 – 10.00 WIB
Titik Kumpul : DPkM UGM
Daftar Peserta : KKN PPM UGM Periode 3 dan KKN PPM Periode 4
Terkait pelaksanaan KKN PPM UGM Periode 3 tahun 2018 di Wilayah Magelang, maka kordinasi dengan DPL dilaksanakan pada hari Senin, 24 September 2018 Pukul 15.00 WIB di DPkM bagian KKN
Terkait poelaksanaan kegiatan KKN PPM Periode 2 dan Periode 7 tahun 2018, maka koordinasi dan pengambilan perlengkapan KKN PPM dilaksanakan pada:
No. | Kode Lokasi | Periode KKN | Tanggal Koordinasi | Lokasi Koordinasi | Pukul |
1 | 2018-YO072 | Periode 3 | Jumat, 21 September 2018 | Ruang Sidang 1 DPkM Lt. 2 | 14.00-15.00 WIB |
2 | 2018-JT129 | Periode 3 | Jumat, 21 September 2018 | Ruang Sidang 1 DPkM Lt. 2 | 14.00-15.00 WIB |
3 | 2018-BB016 | Periode 3 | Jumat, 21 September 2018 | Ruang Sidang 1 DPkM Lt. 2 | 15.00-16.00 WIB |
4 | 2018-NB020 | Periode 7 | Jumat, 21 September 2018 | Ruang Sidang 1 DPkM Lt. 2 | 15.00-16.00 WIB |
Hasil plotting KKN Periode 3 tahun 2018 dapat dilihat melalui tautan berikut ini
dengan detail lokasi KKN sebagai berikut ini:
NO. | KATEGORI | KODE LOKASI | LOKASI KKN | TEMA/JUDUL KKN | DPL |
1 | K2 | 2018-BB016 | Penagan, Mendo Barat, Kab. Bangka, Kepulauan Bangka Belitung | Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat melalui Pengembangan Budidaya Kepiting Bakau | Dr. Amir Husni, S.Pi., M.P. |
2 | K1 | 2018-JT129 | Wonogiri, Kajoran, Kab. Magelang, Jawa Tengah | Mitigasi Bencana Longsor, Erosi dan Kekeringan | Prof. Dr. Junun Sartohadi, M.Sc. |
3 | K1 | 2018-YO072 | Jati Ayu, Karangmojo, Kab. Gunung Kidul, Di Yogyakarta | Penguatan Potensi Masyarakat dibidang Agro Khususnya Budidaya Tanaman Nangka Menuju Program Desa Wisata | Dr. Winastuti Dwi Atmanto, M.P. |
Agenda selanjutnya adalah pengarahan khusus oleh DPL kepada mahasiwa KKN (Mahasiswa dapat menghubungi DPL yang bersangkutan) dan bakti kampus akan dilaksanakan pada tanggal 29 September 2018 Pukul 08.00-10.00 WIB
Hasil plotting KKN Periode 3 akan diumumkan kembali pada hari Rabu, 12 September 2018 dan kegiatan Bakti Kampus KKN Periode 3 diundur pada hari Jumat, 14 September 2018 (detail waktu dan lokasi akan diumumkam kembali)
Pemilihan lokasi KKN Periode 3 tahun 2018 dapat dilakukan dengan cara login ke akun KKN atau melalui link berikut ini. Pemilihan lokasi dapat dilakukan mulai Senin, 3 September 2018 pukul 15.00 WIB s/d Rabu, 5 September 2018 pukul 23.55WIB.