Berdasarkan hasil Workshop Kemitraan dengan Pemerintah Daerah dan Mitra pada tanggal 27 – 29 Agustus 2018, kami mengingatkan kembali bahwa input calon tema dan calon lokasi KKN-PPM UGM 2019 oleh Pemerintah Daerah Tingkat Kabupaten atau SKPD terkait yang membawahi kegiatan KKN di masing-masing kabupaten, dapat dilakukan melalui web mitra.simaster.ugm.ac.id. Penerimaan usulan calon tema dan calon lokasi dapat kami terima sampai tanggal 4 Januari 2019 dengan melampirkan surat kesediaan/surat dukungan melalui web tersebut.
KKN Periode 2 Tahun 2018
Sehubungan dengan pelaksanaan Insentif Publikasi Buku, Video, Poster, dan Foto bagi Mahasiswa KKN-PPM UGM Tahun 2018, dengan ini kami sampaikan pengumuman bahwa batas waktu pengumpulan publikasi diperpanjang sampai dengan Minggu, 9 Desember 2018 jam 23.55 WIB melalui web http://ugm.id/PY atau klik link ini. Adapun syarat dan ketentuan pengajuan dapat dilihat melalui laman sebelumnya dalam tautan ini.
Sehubungan dengan pelaksanaan insentif bagi dosen tentang penulisan artikel ilmiah best practises KKN-PPM, dengan ini kami sampaikan pengumuman bahwa batas waktu pengumpulan naskah diperpanjang sampai dengan Minggu, 9 Desember 2018 jam 23.55 WIB melalui web http://ugm.id/QJ atau klik link ini. Adapun syarat dan ketentuan pengajuan dapat dilihat melalui laman sebelumnya dalam tautan ini.
PENGAJUAN INSENTIF BAGI DOSEN TENTANG PENULISAN ARTIKEL ILMIAH BEST PRACTICES KKN-PPM UGM TAHUN 2018
ehubungan dengan pelaksanaan insentif bagi dosen tentang penulisan artikel ilmiah best practises KKN-PPM, dengan ini kami sampaikan syarat dan ketentuan
KETENTUAN UMUM
- Penulis adalah Dosen Pembimbing Lapangan atau pernah menjadi DPL/KORWIL
- Artikel merupakan hasil kegiatan KKN
- Artikel belum pernah dipublikasikan atau tidak dalam status telah diterima (accepted) untuk dipublikasikan
- Artikel diketik 1.5 spasi dengan menggunakan kertas kuarto (A4) dan jenis huruf Times New Roman ukuran 12
- Artikel ditulis dalam bahasa Indonesia atau bahasa Inggris dengan menggunakan ragam bahasa ilmiah
- Artikel terdiri atas 15—20 halaman, termasuk daftar pustaka dan lampiran
- Artikel dilampiri dengan pernyataan dari penulis bahwa artikel yang ditulis adalah benar-benar asli hasil karya sendiri dan tidak mengandung unsur-unsur plagiarisme dan diupload
- Artikel dikirim dalam bentuk sofcopy dengan menggunakan aplikasi Microsoftword
- Menandatangani surat pernyataan karya tersebut merupakan karya asli dari penulis. Format surat pernyataan dapat diunduh di link ini
- Seluruh artikel yang diikutkan dalam skema ini menjadi hak DPKM dan akan digunakan untuk kepentingan kegiatan tridarma perguruan tinggi
- Batas waktu pengajuan karya artikel tanggal 3 Desember 2018 secara online
- Jumlah artikel best practise KKN yang ditargetkan sebanyak 80 judul.
- Syarat dan ketentuan dalam pengajuan artikel ini dapat dilihat pada link ini
- Dokumen surat pernyataan dan artikel dapat diunggah melalui link ini atau http://ugm.id/QJ
Program insentif pembuatan foto, poster, video, dan penulisan buku tentang pengabdian masyarakat melalui implementasi KKN-PPM UGM ini dimaksudkan untuk mendorong civitas UGM dalam mempublikasikan proses pemberdayaan diri, komunitas dan institusi melalui KKN-PPM UGM. Program ini terbuka bagi mahasiswa UGM yang telah melaksanakan kegiatan KKN-PPM pada tahun 2018 dan memiliki foto, video, poster, dan naskah buku yang dibuat atau ditulis atas dasar pengalaman pelaksanaan kegiatan KKN.
Diberitahukan kepada Bapak/Ibu Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) bahwa penilaian KKN yang semula akan ditutup pada tanggal 3 September 2018 diperpanjang sampai dengan 5 September 2018 jam 23.55 WIB. Penilaian dapat dilakukan melalui akun simaster.ugm.ac.id DPL dengan username dan password email UGM.
Diumumkan kepada seluruh kormanit KKN PPM UGM Periode 2 Tahun 2018 untuk dapat mengikuti upacara peringatan HUT RI ke-73 pada
Hari, tanggal : Jumat, 17 Agustus 2018
Pukul : 07.30 s.d. 08.30
Diumumkan kepada seluruh mahasiswa KKN-PPM UGM, bahwa sehubungan dengan adanya acara penutupan PPSMB 2018 di Grha Sabha Pramana UGM maka titik kumpul penarikan mahasiswa KKN-PPM UGM 2018 dipindahkan ke seputaran kantor Direktorat Pengabdian kepada Masyarakat (Bulaksumur Blok G7) agar tidak mengganggu proses PPSMB.
Jadwal penyerahan laporan hardcopy selengkapnya adalah sebagai berikut:
JADWAL PENYERAHAN HARDCOPY LAPORAN KKN PERIODE 2 TAHUN 2018 | |
WILAYAH LOKASI KKN | TANGGAL PENYERAHAN HARDCOPY LAPORAN |
DIY | 13 Agustus 2018 |
Jawa Tengah | 14 Agustus 2018 |
Jawa Barat, DKI Jakarta, Banten | 15 Agustus 2018 |
Jawa Timur, Bali, NTT,NTB | 15 Agustus 2018 |
Sumatera, Sumatera Kepulauan | 16 Agusus 2018 |
Maluku, Maluku Utara, Papua, Papua Barat | 16 Agustus 2018 |
Kalimantan, Gorontalo, Sulawesi | 20 Agustus 2018 |
Laporan hardcopy yang diserahkan kepada Direktorat Pengabdian kepada Masyarakat
- Berkas Administrasi
- Berita Acara Penerjunan dan Laporan Penerjunan : ditandatangani Kormanit, DPL dan Kepala Desa/Camat setempat
- Berita Acara Penarikan dan Daftar Hadir Penarikan : ditandatangani Kormanit, DPL dan Kepala Desa/Camat setempat
- Borang Rencana dan Pelaksanaan Kegiatan (RPP) ditandatangani Kormasit, DPL dan Kepala Desa serta berstempel basah
- Presensi Harian ditandatangani oleh seluruh mahasiswa sub unit, DPL dan dan Kepala Desa serta berstempel basah
- Surat ijin meninggalkan lokasi (bagi yang menggunakan)
- Surat Keterangan Bebas Masalah per sub unit yang ditandatangani oleh Kepala Desa dan berstempel basah
- Buku/modul kegiatan/profil atau CD video profil
- CD berisi kartu S, B, LPK Sub Unit dan LRK Sub Unit (sesuai format yang telah ditentukan di web)
- Lembar kuisener (5 kuisioner per sub unit)
- CD output KKN berupa foto, video/buku (Dokumentasi Kegiatan)
- Tanda Terima Perlengkapan Individu (3 Lembar)
- Tanda Terima Penyerahan LPK ke Desa, Kecamatan dan PEMDA
- SPPD mahasiswa yang ditandatangani semua mahasiswa dan ditandatangani oleh CAMAT dan berstempel basah
- Kuitansi bantuan program BPPT (5 juta) – sesuai format
- Kuitansi bantuan penerjunan – sesuai format
- Kuitansi bantuan penarikan – sesuai format
- Kuitansi dan PKS/MoU bantuan kegiatan/dana dari mitra (bisa berupa fotokopi jika ada)
- Laporan yang dapat diterima adalah laporan yang lengkap dan sesuai panduan/petunjuk. Apabila masih belum lengkap/perlu revisi maka berkas laporan akan dikembalikan seluruhnya dan baru dapat diterima jika revisi sudah selesai
- Keterlambatan upload laporan unit / pribadi dan atau pengumpulan berkas(Hardcopy) termasuk laporan Keuangan akan berdampak pada penilaian.
- Laporan Hardcopy dikumpulkan pada jam kerja (08.00-12.00, 13.00-16.00) sesuai dengan jadwal/tanggal yang telah ditentukan
Berikut ini kami sampaikan ketentuan unggah laporan oleh masing-masing mahasiswa untuk penilaian kegiatan KKN oleh DPL
- DPL hanya dapat memberikan penilaian kepada mahasiswa yang sudah melakukan unggah laporan KKN secara lengkap sampai dengan batas waktu yang ditentukan.
- Laporan KKN terbagi menjadi dua kategori yaitu Laporan yang diunggah di web dan laporan hardcopy yang diserahkan langsung ke DPKM oleh Kormanit
- Jenis Laporan yang diunggah di web simaster.kkn.ugm.ac.id
Laporan KKN yang diunggah meliputi Laporan Individu dan Laporan Kormanit
A. Laporan Individu mahasiswa terdiri dari:
1) LRK individu : format PDF
2) Log Book individu (kartu I1), :format excel *.xlsx
3) LPK individu Mahasiswa : format PDF , dan
4) Tautan publikasi KKN Periode 2 Tahun 2018 (link lengkap web/medsos)